Kepulangan Barcelona ke Camp Nou yang baru selesai direnovasi kabarnya harus ditunda akibat regulasi yang ditetapkan oleh UEFA.
Kepulangan Barcelona ke Camp Nou tertunda sampai Februari
Terjegal peraturan UEFA
Camp Nou akan jadi stadion terbesar kelima di dunia
APA YANG TERJADI?
Setelah menjuarai La Liga 2022/23, Barcelona mengumumkan bahwa Camp Nou akan direnovasi secara besar-besaran. Dengan demikian, mereka tak akan bisa bermain di stadion legendaris tersebut sampai musim 2024/25 dan akan relokasi sementara ke Estadi Olimpy Lluis Companys di Montjuic.
Sayangnya proses renovasi mengalami penundaan tahun lalu, sehingga Barcelona mengumumkan akan kembali ke Camp Nou pada akhir November 2024. Akan tetapi, Blaugrana baru saja mengumumkan kepada para pemegang tiket musiman bahwa kepulangan ke Camp Nou kembali tertunda ke Februari 2025.
SITUASINYA
Barcelona menerangkan bahwa penundaan ini salah satunya dipengaruhi oleh peraturan UEFA, yang melarang klub berganti stadion pada putaran pertama alias fase liga Liga Champions.
Barca akan menjamu Atalanta pada 30 Januari 2025 di matchday terakhir fase liga UCL 2024/25. Selain itu, pihak klub juga kesulitan menanggung biaya merawat dua stadion, sehingga mengambil keputusan untuk menunda kepulangan ke Camp Nou.
KATA BARCELONA
Barcelona merilis pernyataan kepada para pemegang tiket musiman: “Mengikuti aturan UEFA yang melarang pergantian stadion di fase awal Liga Champions, serta mempertimbangkan tantangan logistik dan biaya besar untuk mengoperasikan dua stadion berkapasitas besar secara bersamaan, pihak Klub telah memutuskan untuk tetap menggunakan Estadi Olimpic Lluรญs Companys sebagai lokasi pertandingan kandang hingga fase awal Liga Champions selesai.”
“Oleh karena itu, laga melawan Valencia dan Alaves pada pekan ke-21 dan ke-22 La Liga, serta pertandingan pekan kedelapan Liga Champions melawan Atalanta, semuanya akan berlangsung di Estadi Olimpic Lluรญs Companys.”
TAHUKAH ANDA?
Per Daily Mail, renovasi Spotify Camp Nou oleh Barcelona menelan biaya ยฃ1,25 miliar (sekitar Rp25 triliun). Proyek pembaruan ini akan meningkatkan kapasitas Camp Nou menjadi 105.000 kursi, menjadikannya stadion olahraga terbesar kelima di dunia setelah Stadion Narendra Modi di India, Stadion Rungrado 1st of May di Korea Utara, serta Stadion Michigan dan Stadion Beaver di Amerika Serikat.
SELANJUTNYA BUAT BARCELONA
Barcelona belum mengonfirmasi kapan tepatnya mereka resmi kembali ke markas mereka. Tetapi kabar ini mengisyaratkan bahwa laga kandang pertama Barca di Camp
Nou kemungkinan akan berlangsung melawan Rayo Vallecano pada 16 Februari 2025.
kedaibola.click
https://t.me/kedaibola_19